Abstrak

Dunia bisnis sekarang semakin maju dan berkembang. Perkembangan bisnis bisa menggunakan model konvensional atau digital/online. Seiring kemajuan zaman bisnis juga memasuki dunia internet melalui aktivitas belanja online (online shopping). Dinamika model bisnis di internet juga semakin berkembang tidak hanya menjalankan bisnis online tetapi juga bagaimana proses bisnis di internet itu sendiri berjalan. Model pilihan e-business bisa kita terapkan sesuai dengan kemampuan dan kesukaan masing-masing. Dengan media internet bisnis di internet menjadi cepat dan berkembang. Penggunaan internet untuk kepentingan bisnis merupakan cakupan dunia e-commerce. (kata kunci : bisnis, internet, onlineshopping, model bisnis, e-business, e-commerce).

Mahasiswa Sebagai Pahlawan Devisa

Peran serta mahasiswa dalam dinamika perkembangan teknologi dan informasi yang maju pesat sekarang tidak bisa terhindarkan. Kemajuan zaman sekarang sangat terkait dengan kemajuan teknologi khususnya teknologi informasi. Mahasiswa pada zaman sekarang tentu saja berbeda cara pandang dan pola fikirnya dibandingkan dengan mahasiswa pada masa-masa teknologi informasi tidak secanggih dan sepesat sekarang ini. Mahasiswa seringkali diidentikkan sebagai corongnya suara pembaharuan. Dalam bidang politik dibanyak negara sebagimana yang kita lihat bagaimana peran mahasiswa menjadi simbol sebuah gerakan baik itu berupa pembaharuan, perlawanan bahkan hanya sebagai demo biasa sampai gerakan perlawanan baik kepada pemerintahannya sendiri maupun sebagai reaksi terhadap keadaan lingkungan disekitarnya. Banyak sekali hal-hal positif yang melekat dengan keberadaan mahasiswa yang mewarnai kehidupannya misalnya “mahasiswa adalah harapan bangsa”, “mahasiswa ujung tombak pembangunan”, dan “mahasiswa adalah generasi penerus” dan sebagainya. Dari segala kelebihan sosok “mahasiswa” tersebut juga memiliki permasalahan yang mengiringinya. Sekarang ini tidak sedikit mahasiswa yang terlibat masalah dengan obat-obatan, prostitusi, sex bebas serta perkelahian yang berujung kematian dan sebagainya. Belum lagi mahasiswa sebagai simbol kesenangan dan hura-hura yang cenderung mengarah keperbuatan negatif. Seringkali hal-hal tersebut terjadi disebabkan oleh banyak hal seperti ingin mendapat pengakuan, tuntutan status sosial, broken home maupun motif ekonomi lainnya.

Pandangan-pandangan maupun deskripsi mahasiswa tersebut dari berbagai kalangan ada benarnya namun tidak sepenuhnya salah karena mahasiswa adalah manusia biasa, yang memiliki kekurangan diumurnya yang masih labil dan masih belum dewasa. Namun disisi lain tidak sedikit mahasiswa yang memiliki kelebihan dan kemampuan untuk tidak terjebak oleh keadaan disekelilingnya yang cenderung merusak. Banyak saat ini mahasiswa yang memiliki kemampuan dan kemapanan disaat masih muda bahkan kuliahnya belum selesai dia sudah punya pendapatan yang lumayan bahkan dianggap cukup sukses. Dengan berbagai pengetahuan yang didapat dari kampus atau diambil secara otodidak maupun memang memiliki kemampuan potensial/bakat alami banyak mahasiswa yang terjun menjadi pengusaha muda.

Banyak mahasiswa yang menjadi pengusaha sukses tidak dikarenakan “hobby” menjadi pengusaha tapi memiliki jiwa pengusaha. Menjadi pengusaha sebuah sebab akibat dari semua pilihan tapi banyak dari mahasiswa yang sukses dikarenakan kesukaannya (minat) terhadap sebuah hal yang mungkin biasa-biasa saja. Contohnya mahasiswa yang suka kuliner kemana-mana menguras uangnya terus terinspirasi dari kebiasaannya yang konsumtif tersebut menjadi positif. Terpikir olehnya berapa banyak duit yang dihabiskan oleh kebiasaannya tersebut. Lalu timbullah idea untuk membuat usaha yang sama dibidang kuliner. Dengan bantuan teknologi informasi melalui internet dia mulai menawarkan menu kulinernya melalui media social seperti facebook, twitter, atau bbm. Lalu timbullah idea Pizza buah ala Mahasiswa harga Mahasiswa. Bisa dimakan ditempat (warung komunitas mahasiswa) atau layanan pesan online. Pada akhirnya mahasiswa tersebut membuat web bisnis biasa dan dimulai dari kecil-kecilan dulu Seiring waktu dan permintaan yang makin tinggi akhirnya web sederhananya menjadi tidak sederhana lagi. Akhirnya aktivitas yang dimulai dari sms, pesan online dan menjadi aktivitas e-commerce. E-bussines semacam ini tentunya tidak direncanakan secara sengaja namun mengikuti dinamika yang ada.   Praktek demikian mungkin meniru namun tidak sedikit mahasiswa sukses dan berhasil juga dari aktivitas “menirunya”. Meniru disini dalam kaitan positif yakni trik atau usahanya bukan menunya. Secara sederhana bisa dikatakan menjadi entrepreneurship bisa dari mana saja dan kapan saja serta bisa siapa saja termasuk mahasiswa.

Mahasiswa yang bermental pengusaha berbeda dengan mahasiswa yang berjiwa buruh yang cenderung akan menunggu tamat atau selesai kuliah baru mencari uang. Mahasiswa berjiwa pengusaha mungkin lebih tepatnya dikatakan entrepreneurship berpandangan mencari uang tidak harus tamat kuliah tapi sekarangpun kapan saja dan dimana saja bisa. Sementara mahasiswa bermental buruh akan berfikir mencari uang adalah sebuah proses yang harus dihasilkan dari akhir proses pendidikan yang ditempuhnya saat ini. Memang pilihan seperti ini sah sah saja namun menjadi jiwa entrepreneurship sejati tetap menjadi sebuah pilihan yang menarik dan layak menjadi pilihan mahasiswa. Pada sisi lain profesi ganda (sebagai mahasiswa dan pengusaha) tersebut menempatkan posisi mahasiswa menjadi pahlawan devisa negara dari aktivitasnya tersebut.

a) Tugas, tanggung jawab, dan peluang mahasiswa dalam bisnis.

Menjadi mahasiswa tentu saja memiliki berbagai macam tantangan dan hambatan, namun tidak menutup kemungkinan menjadi mahasiswa juga memiliki banyak peluang. Sebagai mahasiswa tentu saja tugasnya adalah belajar. Mungkin saja dalam kesehariannya banyak sekali tugas maupun praktik yang harus diselesaikan terkait aktivitas perkuliahannya. Mahasiswa juga bertanggung jawab atas segala resiko demi menjaga nama baik keluarga maupun kampus sehingga aktivitas tetap dalam jalur yang benar. Belum lagi tanggung jawab kepada orang tua terkait dengan segala pembiayaan yang dikeluarkan oleh orang tuanya. Dalam berbisnis diantara semua pilihan tersebut yang terpenting dan terbaik bagi mahasiswa adalah tidak mengorbankan tugas utamanya yaitu kuliah. Pilihan bisnis disini tidak diartikan sebagai menjadi karyawan atau pegawai atau pilihan lainnya yang akan berbenturan dengan aktivitas kuliahnya.

Disinilah pilihan smart bagi mahasiswa yang ingin mencoba atau memilih aktivitas bisnis selain aktivitas utamanya yaitu kuliah. Berbisnis dan kuliah bisa berjalan selaras tanpa harus mengorbankan kuliahnya. Pilihan mahasiswa untuk bisnis dengan menggunakan portal/situs/website dari gratisan maupun berbayar sebagai media markettingnya memberikan peluang menarik. Berbisnis apa saja yang penting tidak melanggar UU ITE, norma dan agama menjadi sebuah peluang menjanjikan bagi meningkatkan pendapatan atau sekedar hobby tapi tetap memiliki nilai ekonomi.

b) Mahasiswa dan jiwa entrepreneurship

Sebagaimana saya contohkan diatas menjadi pengusaha itu pilihan tapi jiwa entrepreneurship bisa dimana saja, kapan saja dan oleh siapa saja termasuk mahasiswa. Sekarang ini mahasiswa tidak mungkin tidak kenal dengan teknologi internet. Banyak sekali kita dapatkan informasi yang bermanfaat dari internet. Indonesia sebagai negara nomor empat pemakai internet terbesar memberikan peluang untuk berbisnis di internet. Mahasiswa bisa menjadi seorang entrepreneurship tanpa kehilangan embel-embel sebagai mahasiswa. Tergantung dari dia mengatur trik dan strateginya sehingga kedua aktivitas ini bisa selaras bisa berjalan. Sebagai ilustrasi dan masukan dapat kita lihat dari sebuah penelitian melalui sampel acak kepada mahasiswa didapatkan bahwa dari 342 sampel didapat informasi bahwa mahasiswa :

Belum menghasilkan : 55 (16%)

Penghasilan : < $50 : 147 (43%)

Penghasilan : $50 s/d <$100 : 41 (12%)

Penghasilan : >$100 s/d $1000 : 85 (25%)

Penghasilan : >$1000 : 14 ($%)

Sumber : http://www.amikomblogcommunity.com

c) Perbandingan antara model bisnis tradisional dan online/digital

Peluang berbisnis dengan cara-cara tradisional dan online memiliki peluang dan pangsa pasar sendiri. Pada masa sekarang penggunaan media internet (e-commerce)/e-bussines cenderung lebih meningkat dan lebih banyak digandrungi pelaku bisnis. Pilihan ini dilatarbelakangi oleh makin tingginya pemakaian internet dikalangan masyarakat sesuai dengan aktivitasnya.

Sekarang ini internet tidak hanya berguna sebagai komunikasi data tapi sudah menjadi grand issu dimana kecederungan untuk menggunakan tren teknologi “bigdata”, baik sebagai teknologi cloud maupun sebagai situs social media yang berbasis massa. (sumber: Modul sertifikasi kompetensi dasar, Chief Information Officer, KEMKOMINFO, 2014). Karenanya pula dalam bisnis menggunakan media internet (online) sebagai marketnya cenderung menjadi pilihan para pelaku bisnis sesuai dengan aspek demand (permintaan) dengan supply (penyedia) dalam dunia bisnis. Objek yang dijadikan komoditas bisnis tetap tidak berubah tapi mengikuti dinamika pasar namun yang berubah prosesnya bagaimana obyek bisnis tersebut dipasarkan yaitu melalui internet.

Peluang bisnis konvensional (tradisional) dengan online digital dapat dilihat dari informasi berikut:

gambar1Sumber : http://www.BIAKelsey.com

d) Global advertising berdasarkan segmen

Penggunaan model bisnis berbasis internet dengan menggunakan teknologi e-Bussines seperti e-commerce menjadi sebuah pilihan yang sangat bernilai ekonomis. Model bisnis dengan mengandalka teknologi internet menjadi kecenderungan yang kuat, karena arah trend teknologi yang digunakan sekarang ini lebih menitikberatkan pada penggunaan kekuatan teknologi BIGDATA dengan menggunakan massa yang besar, multi account dan multi akses seperti teknologi cloud atau media social seperti facebook atau twitter sebagai pusat informasi layanan bisnis terhadap portal-portal yang digunakan oleh pelaku bisnis. Emplementasi E-Bisnis sering menghadapi kendala ketika berhadapan dengan pangsa pasar di internet yang massal dan jamak. Karenanya perlu kita lihat upaya untuk memberikan polarisasi pasar dan segementasi pasar terkait dengan pangsa pasar di internet. Dunia bisnis di internet tidak sama dengan dunia bisnis model konvensional yang cenderung monoton. Dunia bisnis di internet lebih dinamis dan berkembang secara cepat. Bagi pelaku bisnis khususnya mahasiswa harus mengetahui trik-trik pemasaran agar dagangannya laku atau paling tidak web bisnisnya dikunjungi banyak orang. Untuk mereka yang berada dikalangan muda (eksekutif muda) model bisnis ini paling cocok diterapkan. Dari segmentasi bisnis yang kita lakukan kita bisa melakukan inovasi terhadap bisnis yang kita geluti. Emplementasi bisnis terkait E-business bermacam-macam bentuk.

  • adverting program
  • pay per click advertising
  • cost per mile advertising
  • text link ads
  • in-text ads
  • advertising widgets
  • advertising space
  • rss adverts
  • audio advertising
  • pop-ups, dan lain-lain.

Sumber : Handout E-Bisnis mata kuliah Inovasi Produk Teknologi Informasi,

Dari berbagai macam bentuk Implementasi E-business tersebut cenderung akan memiliki segmentasi pasar yang berbeda pula namun tetap memiliki kesamaan sebagai pemakai media iklan di internet. Iklan-iklan yang hadir internet lebih bernuasa kreativitas seni dengan tetap mengedapanlan penggunaan teknologi internet berbasis massa/bigdata. Dimasa depan iklan-iklan global seperti internet akan menjadi pemuncak dari segala bentuk iklan melalui audio visual seperti media radio dan televisi. Hal ini dipengaruhi oleh semakin meningkatnya penggunaan internet di dunia. Ingat Jumlah penduduk Indonesia adalah pendududk terbesar ke 5 di dunia sekarang ini dan menjadi pengguna internet terbesar ke 4 di dunia setelah Jepang. Tantangan global dalam periklan ini lebih kepada sejauh mana kita bisa mengetahui segmen pasar dan trik-trik bagaimana agar iklan yang kita buat lebih maksimal dan bernilai ekonomis.

Inilah menariknya bisnis di internet. Kita tidak harus memiliki sebuah produk yang harus dijual sebagai pusat pendapatan kita namun kita juga bisa berfungsi sebagai katalisator iklan-iklan yang sudah ada sehingga kita tidak perlu melakukan tindakan yang banyak cukup membuat blog-blog atau website yang menarik yang menyedot orang untuk berkunjung ke portal kita. Banyak sekali iklan-iklan yang ditawarkan untuk kita jadikan bisnis sampingan akibat dari kehadiran blog kita yang menarik. Pada prinsipnya setelah mengetahui segmentasi pasar kita buat iklan atau ambil iklan yang bernilai untuk kita jadikan umpan bisnis website kita.

Iklan-iklan lokal di internet seekarang sudah cukup banyak seperti http://www.lazada.com, http://www.blibli.com, atau http://www.tokopedia.com yang cenderung melakukan penjualan multi barang di internet (online shopping).

Dari beberapa sumber didapat bahwa sekarang ini orang mulai malas untuk mengunjungi mall atau supermarket untuk berbelanja mereka lebih suka mencari barang di internet. Karenanya sekarang banyak mall atau super market yang tidak bisa beroperasi lagi dikarenakan tidak cukup membayar gaji karyawan dan pajak yang harus ditanggung. Penggunaan media internet sebagai advertising global ternyata membawa dampak tidak langsung kepada menurunnya pengunjung di mall atau supermarket. Tidak jarang para pengunjung mall atau super market datang kesana tidak berbelanja tapi hanya menikmati suasana saja. Pengunjungnya mungkin masih banyak tapi pembelinya makin berkurang karena suasana mall/supermarket yang nyaman. Tapi datang tanpa membeli tentunya tidak bernilai ekonomi. Disinilah kekuatan dan daya Tarik iklan di internet. Pengunjung mungkin hanya datang dan meilihat namun dengan trik tertentu dapat kita jadikan masukan bernilai ekonomi.

Sekarang ini banyak sekali portal-portal yang menawarkan aktivitas anda menjadi bernilai ekonomis. Seperti http://www.e-pay.com atau http://www.CLIKBank.com yang menjadi portal perantara anda untuk melakukan aktivitas periklanan anda di internet. Mereka membayar anda dengan cara menghitung berapa kali iklan anda dikunjungi, dilihat atau diklik “like”. Pada prinsipnya sekarang ini secara sederhana anda bisa berbisnis iklan apa saja tanpa harus memiliki produk tersebut tapi cukup mengiklankan saja. Bisnis seperti ini tentunya tidak harus selalu anda jaga dan anda lihat tapi cukup anda pantau melalui widget-widget visitor sehingga bisa diketahui angkanya. Anda hanya perlu membuat produk linknya terkait dengan iklan yang anda sebarkan. Anda tinggal duduk manis sembari beraktivitas sebagai mahasiswa.

e) Implementasi e-Business yang tepat bagi mahasiswa

Dunia bisnis online sekarang tidak hanya menjadi domainnya orang yang bergerak dibidang teknologi informasi saja. Bidang ini cenderung menjadi multi user bagi berbagai kalangan dengan latar belakang yang berbeda termasuk bagi seorang mahasiswa. Dunia bisnis ini tidak terlalu menuntu keahlian yang linear dengan jurusan atau latar belakang pendidikan. Pendek kata asal tahan menatap monitor dalam waktu lama (bergadang) untuk memonitor log atau trafik data dari sebuah situs bisnis yang dikelolanya. Keuntungan model bisnis seperti ini tentu saja sangat pas dengan kondisi manusia yang masih terikat waktu dan kesempatannya.

Penggunaan media bisnis online tidak banyak memerlukan pengelolaan (manajemen) yang ribet. Yang terpenting bagi mahasiswa adalah tahu trik dan tekniknya. Bagi mereka yang tidak memiliki produk jualan (jasa/barang) sangat tepat membuat situs/blog/web sebagai medianya.

Sebagai contoh mahasiswa yang tidak memiliki produk jualan dapat memaanfaatkan jasa iklan yang bisa dijadikan sumber pendapatan. Contohnya dengan menggunakan portal http://www.clikbank.com anda bisa ikut menjadi agen pemasaran sebuah produk atau jasa. Anda hanya tinggal mendaftar di http://www.clickbank.com lalu anda buat blog/web yang menarik. Setelah Anda selesai dengan pendaftaran di situs tersebut dan sudah terdaftar disarankan anda membuat kartu kredit (BCA Bank). Kartu kredit ini sebagai tempat transaksi anda agar iklan-iklan yang jadi hyperlink/link produk yang anda tempatkan bisa membayar anda melalui kartu kredit anda sendiri. Semakin banyak pengunjung yang datang ke portal anda semakin baik. Karenanya di blog/web yang anda miliki harus memiliki info/fitur yang lengkap dan menarik.

gambar3

Sumber : hand out e-business mata kuliah Inovasi Produk Teknologi Informasi

Dengan memilih bisnis online melalui pembuatan blog/web yang menarik anda akan mendapatkan penghasilan yang lumayan. Semakin banyak orang mengunjungi portal anda makin tinggi traffic datanya, maka makin besar pula pembayaran yang anda terima. Yang anda lakukan sederhana tapi menghasilkan pendapatan anda sebagai mahasiswa. Aktivitas ini tidak akan mengganggu aktivitas anda sebagai mahasiswa. Anda tinggal santai duit akan mengalir ke rekening anda.

Karena itu sebagai pemain bisnis online anda harus memiliki kemampuan dalam mengatur blog/web anda agar selalu menarik untuk dikunjungi. Pendapatan yang anda terima berbanding lurus dengan banyaknya pengunjung yang mengunjungi blog/web anda. Anda bisa memilih Affiliate Program untuk mengimplementasikan e-business anda. Anda tinggal mendaftar di http://www.clickbank.com dan membuat kartu kredit sebagai tempat transaksi pembayaran dari pemilik iklan kepada anda. Karenanya sangat disarankan untuk anda agar memiliki kemampuan dalam manejemen situs dan juga membuat linkconnectornya serta membuat SIO (Seacrh Enggine Optimation) terkait dengan bisnis online anda.

Dalam bisnis di internet erat sekali dengan layanan e-commerce. E-commerce merupakan suatu tindakan melakukan transaksi bisnis secara elektronik dengan menggunakan internet sebagai media komunikasi yang paling utama. (Robert E. Johnson) sedangkan Gary Coulter & John Buddemeir berpendapat bahwa E-commerce berhubungan dengan penjualan, periklanan, pemesanan produk yang semuanya dikerjakan melalui internet. (sumber : karya ilmiah e-commerce, stmik amikom Yogyakarta, 2012). Disini anda akan lebih dalam mengetahui tentang dunia bisnis di internet (e-commerce) yang merupakan bagian tak terpisahkan dari bisnis internet. Karenanya kemauan dan kemampuan anda sebagai seorang mahasiswa yang bergerak dibidang bisnis online akan tersalur disini.

Pada akhirnya kembali ke jati diri anda sendiri (entrepreneurship) yang menentukan langkah anda selanjutnya sekaligus yang menguatkan anda untuk tetap menggeluti bisnis online (e-business). Segala macam bidang bisnis di internet tersedia tinggal anda memilih dan menggeluti salah satu secara dalam pasti akan menghasilkan pendapatan bagi anda.

 

Daftar Pustaka :

1. Suyanto, Strategi Periklanan pada E-Commerce Perusahaan Top Dunia, STMIK AMIKOM ,

Penerbit Andi, 2003, Yogyakarta.

 

2. Modul sertifikasi kompetensi dasar, Chief Information Officer, KEMKOMINFO, 2014

3. http://www.amikomblogcommunity.com

4. http://www.BIAKelsey.com

5. karya ilmiah e-commerce, stmik amikom Yogyakarta, 2012)

 

About uqisyauqi

i am "simple" man, money is not everything but everything is need money...